MOMENTUM TINGKATKAN KEIMANAN DALAM RANGKA MEMPERINGATI ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW 1445 H

SPLASMA(smpn1plaosan.sch.id). Bertempat di Masjid Ki Mageti Refugia seluruh warga splasma memperingati ISRA MI’RAJ Nabi Muhammad SAW 1445 H bersama Kyai H Ahmad Fatoni dari Poncol.(16/2/2024).

Cuaca yang sangat bersahabat di pagi itu, Bp.Mutaqin selaku ketua pelaksanaan peringatan ISRA MI’RAJ Nabi Muhammad SAW membuka acara dengan mengusung tema Meningkatkan Iman dan Taqwa sebagai pondasi menuju pribadi yang unggul dan berakhlakul kharimah merupakan tema dalam peringatan dihari itu.Beliau juga berpesan bahwasanya akhlak lebih utama dari ilmu,biarpun ilmu kalian setinggi langit tapi tak memiliki akhlak yang terpuji tidak ada faedahnya.

ISRA merujuk pada perjalanan nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekah ke Masjidil Aqsa di Yerusalem dalam waktu yang sangat singkat sedangkan MI’RAJ dimaknai dengan kenaikan, di mana Allah SWT mengangkat Nabi Muhammad SAW dari Baitul Maqdis melewati langit ke-7 menuju Sidratul Muntaha untuk menerima perintah langsung sholat 5 waktu terang Kyai H Ahmad Fatoni dalam ceramahnya, Sholat merupakan tiang agama ibarat rumah tanpa tiang maka dia akan laksana kotak segi empat rawan diterpa bencana, akan mudah goyah bahkan runtuh mungkin bisa berujung hancur karena kurang kokoh,lanjut beliau.

Kegiatan ISRA MI’RAJ tak hanya diisi ceramah saja,sholat dhuha,sholat hajat dilaksanakan berjamaah serta istiqosah yang diikuti seluruh warga SPLASMA,Alhamdulillah berjalan lancar.

*PENULIS : OSIS*